
Oleh Gus Nas Jogja
Ditempa oleh cinta
Waktu mendewasakan rindu
Mematangkan sidik jari
Membuahkan prasasti
Telah kutanam akar rindu di masa lalu
Menjalar liar dari hilir ke hulu
Menghampar di sawah-sawah istighfar
Memekarkan merah mawar di bibir kelu
Sekilas cemas
Kubalik dalam telapak tanganku
Perjalanan hidup
Tak hanya menghancurkan palang pintu
Di aras waktu
Di atas rindu
Di batas kelu
Langit dan laut mengharu-biru
Tuhanku
Telah kujumlah kalender masa lalu
Menjadi tumpukan doa
Menjelma tumpuan cinta
Ijinkan aku meneteskan air mata
1 Januari 2022